5 KEUTAMAAN MENJAGA SHALAT 5 WAKTU
1. MENCEGAH PERBUATAN KEJI & MUNGKAR
“Sesungguhnya shalat itu mencegah dari perbuatan keji dan mungkar.” (QS. Al-‘Ankabuut : 45)
2. MENJADI PENOLONG KESELAMATAN DUNIA AKHIRAT
“Jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu. Dan sesungguhnya yang demikian itu sungguh berat, kecuali bagi orang-orang yang khusyu’.” (QS. Al-Baqarah : 45)
3. BERPAHALA BESAR DENGAN HADIAH SURGA
“Lima shalat yang telah Allah Ta’ala wajibkan kepada para hamba-Nya. Siapa saja yang mendirikannya dan tidak menyia-nyiakan sedikit pun darinya karena meremehkan haknya, maka dia memiliki perjanjian dengan Allah Ta’ala untuk memasukkannya ke dalam surga. Sedangkan siapa saja yang tidak mendirikannya, dia tidak memiliki perjanjian dengan Allah Ta’ala. Jika Allah menghendaki, Dia akan Menyiksanya. Dan jika Allah Menghendaki, Allah akan memasukkan ke dalam surga.” (HR. Abu Dawud)
4. PENGGUGUR DOSA
“Itu adalah permisalan untuk shalat lima waktu. Dengan shalat lima waktu, Allah Ta’ala menghapus dosa-dosa (kecil).” (HR. Bukhari dan Muslim)
5. MENJADI PENERANG ATAU CAHAYA
“Shalat adalah cahaya.” (HR. Muslim)